Seputar Peradilan
Apel Senin di PA Banjarmasin
Senin, 22 Februari 2021 Pukul 08.00 WITA. Bertempat di halaman kantor Pengadilan Agama Banjarmasin Kelas IA diiringi rintik hujan dilaksanakan apel pagi senin yang diikuti seluruh hakim, pegawai, honorer dan siswa magang Bertindak selaku Pembina apel adalah Bapak H. Antung Jumberi S.H., M.H.I. (Hakim) dan sebagai Pemimpin Apel adalah Bapak Gazali Rahman, S.H.
Dalam amanatnya Pembina apel menyampaikan beberapa hal, diantaranya memberikan dorongan semangat kepada pegawai peradilan bahwasanya kita harus selalu menerapkan kerja ikhlas sesuai tupoksi masing-masing agar bernilai ibadah di sisi Allah SWT. Serta meningkatkan kerja sama dalam bekerja menuju zona integritas agar meraih predikat Wawasan Bebas Korupsi (WBK) dan Wawasan Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Apel ditutup dengan doa Bersama yang dipimpin oleh Bapak Drs. Hilmi.