Seputar Peradilan
Apel Senin Pagi 27 September 2021 dan Pembinaan dari PTA Banjarmasin
Bertempat di Halaman Kantor Pengadilan Agama Banjarmasin Kelas IA, seluruh Hakim, Pegawai, Honorer, serta siswa/i magang melaksanakan apel senin dengan khidmat.
Apel dibuka oleh MC Sasi Mulyaningsih, S.E. dengan Muhammad Muhaimin, S.H. selaku Komandan Apel.
Dilanjutkan pembacaaan Pancasila oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Banjarmasin, Drs. H. Helmy Thohir, M.H. sebagai Pembina Apel.
Pembacaan Visi Misi dan 15 Budaya Malu Pengadilan Agama Banjarmasin Kelas IA oleh Arina Haque, S.E. serta 8 Nilai Utama Mahkamah Agung oleh Khairunnisa, S.H.
Pada amanatnya, Pembina Apel menyoroti dan mengapresiasi perubahan yang ada di Pengadilan Agama Banjarmasin Kelas IA agar kiranya perubahan tersebut dapat memulai perubahan yang lebih baik lainnya. Pembina Apel menyampaikan setelah apel selesai diharapkan agar para Hakim dan Panitera Pengganti untuk mengikuti Pembinaan dan menyiapkan beberapa berkas perkara baik yang sudah putus maupun sedang berjalan.
Kemudian apel senin pagi ditutup dengan Pembacaan Doa oleh Muhammad Jazuli, S.H.
Acara Pembinaan pun dimulai bertempat di Aula Pengadilan Agama Banjarmasin Kelas IA. Dengan dihadiri oleh Hakim Majelis dan Panitera pengganti. KPTA Banjarmasin meminta Ketua Majelis sesuai dengan senioritas untuk menyebutkan berapa jumlah perkara majelis yang diterima, diputus mulai Januari – Agustus 2021, dan sisa perkara tahun lalu serta menghitung persentase sisa perkara yang belum diminutasi.
Dan bagian Kesekretariatan rapat bersama Sekretatis PTA Banjarmasin, Naffi, S.Ag., M.H. diruang Sekretaris membahas perihal
- 4K : Kebersihan (Kebersihan ruangan, halaman, dan lingkungan termasuk bunga di taman), Keserasian, Kerapian, dan Keindahan.
- Realisasi Anggaran DIPA, Belanja Modal sudah 100% dan untuk realisasi DIPA 2021 masih 80%, tingggal Belanja Pegawai dan Gaji Pegawai.
- Sekretaris PTA Banjarmasin menghimbau untuk meningkatkan kerja sama dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.
- Antrian Sidang, antrian PTSP layarnya harus terlihat diatas Meja Pelayanan agar pelayanan elektroniknya terlihat.
- Ruang Posbakum kembali di tata rapi dan buat suasana nyaman dalam melakukan pelayanan.
-(Ev)